Tingkatkan Pelayanan, iziklaim Bekerjasama dengan Good Doctor untuk Menyediakan Layanan Telekonsul

iziklaim x Good Doctor

Perkembangan era digital untuk pelayanan kesehatan kini semakin canggih. Salah satunya dengan adanya layanan telekonsul yang dapat dijadikan sebagai solusi efektif dalam menjalankan pelayanan rawat jalan. Teknologi kesehatan yang semakin dibutuhkan oleh masyarakat, memberikan peluang besar bagi penyedia layanan kesehatan digital.

Portal Klaim Administrasi Rumah Sakit Berbasis Web, iziklaim, melebarkan sayap di industri kesehatan untuk memaksimalkan pelayanan. Saat ini, iziklaim mulai menjalin kemitraan dengan Good Doctor untuk mempermudah klaim rawat jalan.

Bentuk kerjasama ini, memungkinkan peserta asuransi melakukan telekonsultasi. Hanya perlu menghubungkan kartu asuransi dengan aplikasi Good Doctor, peserta asuransi dapat melakukan telekonsultasi kapan saja dan di mana saja tanpa batas waktu. Harapannya, fitur ini dapat menjadi solusi bagi peserta asuransi untuk mendapatkan layanan kesehatan yang maksimal dan tanpa hambatan.

Telekonsultasi bukan hanya bermanfaat untuk melakukan pemeriksaan secara daring, melainkan bisa dimanfaatkan sebagai media untuk menerapkan gaya hidup sehat. Selain itu, peserta asuransi bisa mendapatkan vitamin atau obat ke tempat tinggal lebih cepat dan mudah.

Jalinan kerjasama antara iziklaim dengan Good Doctor diharapkan dapat menjawab keraguan masyarakat untuk memiliki asuransi kesehatan. Karena saat ini, sudah ada perusahaan asuransi yang menawarkan produk rawat jalan tersendiri, dengan premi yang lebih terjangkau. Tak hanya itu, proses klaim yang rumit akan dipermudah dengan adanya iziklaim.

Sebagai sistem klaim asuransi berbasis web, iziklaim tidak pernah berhenti dalam memberikan pelayanan dan pengalaman terbaik bagi peserta asuransi. Dengan iziklaim, proses klaim asuransi menjadi lebih mudah, cepat, dan aman.


Kembali